KuritaNews.com, POLEWALI MANDAR – Ketua Majelis Pertimbangan
Organisasi (MPO) Purna Prakarya Muda Indonesia (PPMI) provinsi Sulawesi Barat menyempatkan diri menyampaikan sambutan di Jambore Pemuda Daerah yang
diadakan di Anreapi, kabupaten Polewali Mandar (18/03/2018).
Atri Fadly memberikan motivasi
buat generasi muda agar senantiasa berkarya demi menjaga keberlangsungan negeri
ini. “Pemuda sifatnya wajib untuk melahirkan karya-karya positif. Karena dengan
karya inilah, kita bisa mejaga eksistensi NKRI yang kita cinta ini. Dengan
inilah juga, sebagai wujud tanggung jawab kita pada pendahulu negeri ini.”
Pemuda daerah tidak hanya boleh
terhenti di daerah mereka sendiri. Ia harus keluar dan membuktikan diri kalau
keberadaannya patut diapresiasi. Dengan modal itulah juga nilai-nilai lokalitas
akan terlihat di tingkat nasional.
“Saatnya kita membawa daerah ini
ke arah yang lebih baik agak para pemuda bisa dikenal sampai tingkat nasional.”
Tutupnya.
AM.